Ukir Sejarah, Tim Sepakbola Putri Gressia FC Juarai Pertiwi Kejati Cup 2024

Gressia FC Juara Pertiwi Kejati Cup 2024
Sumber :
  • Viva jatim

Pada turnamen tahunan ini, Gressia FC tergabung di Grup C bersama Kresna Unesa Putri dan Persida Putri. Pada fase grup, Gressia berhasil sapu bersih dengan mengalahkan Kresna Unesa Putri (2-0) dan Persida Putri (5-0). Hasil ini membuat Gressia menempati peringkat pertama klasemen dengan raihan enam poin.

Kemudian di babak semifinal, Gressia membungkam Inter Putri Kediri dengan tiga gol tanpa balas. Sedangkan di babak final, Gressia berhasil comeback setelah tertinggal lebih dulu dari sontekan striker Persikoba Putri Nathaniela Fetrikayana Putri di menit ke-16.

Hanya saja, semangat pantang menyerah skuad Gressia membuahkan hasil. Aksi gelandang Maita Rizqiyah Farda berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-52. Setelah itu, pemain pengganti Mutiara Ramadanti membuat Gressia unggul di menit 66. Hingga wasit Riyadussolihin meniup peluit panjang, skor 2-1 untuk Gressia tidak berubah.

Untuk diketahui, ajang ini diikuti 12 tim. Yakni PSIL Putri, Banyuwangi Putri, Persikoba Putri, Bojonegoro FC Putri, Lamongan FC Putri, Kresna Unesa Putri, Persida Putri, Gressia FC Gresik, Inter Putri Kediri, Srikandi Majapahit dan Arema Women.

Ajang ini digelar di empat tempat. Yaitu, Stadion Semeru, Lumajang, kemudian Lapangan Pusdik Arhanud Kota Batu, Lapangan Unesa Surabaya, dan Stadion Brawijaya, Kota Kediri.