Sambut HUT Bhayangkara ke-78, Polres Mojokerto Gelar Baksos Donor Darah hingga Operasi Katarak
- Muhammad Lutfi Hermansyah/Viva Jatim
Mojokerto, VIVA Jatim – Polres Mojokerto menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) kesehatan. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menyambut hari jadi Bhayangkara ke-78 tahun.
Baksos kesehatan dilaksanakan di Gedung Serbaguna Sarja Arya Racana Polres Mojokerto pads Jumat, 14 Juni 2023. Meliputi kegiatan donor darah, khitan massal, dan operasi katarak.
Kegitan tersebut dihadiri Waka Polres Mojokerto Kompol Yulie Khrisna, Wakil Pengurus Cabang Bhayangkari Polres Mojokerto Ny Erna Yuli, Kepala Dinkes Kabupaten Mojokerto dr Ulum Rokhmat Rokmawan, Direktur RSUD Prof dr Soekandar dr Djalu Naskutub.
“Hari kita melaksanakan bakti kesehatan dalam rangka hari Bhayangkara,” Kompol Yulie Khrisna, Kamis, 14 Juni 2024.
Yulie menyebutkan, donor darah diikuti 350 peserta dari unsur anggota Polri, TNI, satpam, dan masyarakat umum. Sementara khitan massal sebanyak 15 peserta dari sejumlah Polsek jajaran.
“Operasi katarak ada 25 peserta dan didukung oleh klinik EDC Mojosari,” ujarnya.
Kegitan tersebut bekerjasama dengan PMI Kabupaten Mojokerto, Dokkes Polres Mojokerto, Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Prof dr Soekandar, dan klinik mata EDC Mojosari.