Disambut Full Lagu Dangdut Viral, Pembukaan Piala Dunia U-17 2023 Gempita

Pembukaan Piala Dunia U-17 2023 Full Lagu Dangdut Viral
Sumber :
  • Mokhamad Dofir/Viva Jatim

Surabaya, Viva Jatim- Acara pembukaan ajang sepak bola Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, dipenuhi lagu dangdut yang pernah viral di berbagai lini masa.

Lagu-lagu itu dikumandangkan setelah Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Erick Tohir memasuki tribun Stadion GBT Surabaya, pukul 18.41 WIB.

"Selamat datang kepada Presiden Republik Indonesia Bapak Joko Widodo, Presiden FIFA Mr Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Bapak Erick Tohir," ucap Pembawa Acara melalui pengeras suara.

Sejurus kemudian, seluruh lampu penerangan di Stadion GBT sengaja dimatikan. Pembawa Acara kemudian meminta supaya penonton menyalakan lampu senter dari gawai masing-masing.

"Supaya acara lebih menarik kami mohon hadirin menyalakan flash handphone masing-masing," lanjutnya.

Seketika lagu dangdut berjudul No Comment yang sempat diviralkan oleh Tiktokers terkenal Bunda Corla berkumandang. Diiringi letupan petasan yang memuntahkan bunga-bunga api, lagu dangdut Tutty Wibowo itu menghibur para suporter.

Selanjutnya, penyelenggara Piala Dunia U-17 2023 menyajikan lagu dangdut lain yang sama-sama viral. Yakni Rungkad dari Happy Asmara. Lalu acara pembukaan ditutup dengan lagu Bersama Garuda (We Are Together) yang menjadi lagu tema Timnas Indonesia.

Lagu-lagu itu dinyanyikan oleh artis beda genre, Wika Salim dan Aurelie Moeremans bersama 20 penari.