Jelang Lawan Jepang dan Arab Saudi, Berikut Susunan Pemain Timnas Indonesia
- Viva.co.id
Surabaya, VIVA Jatim – Timnas Indonesia baru saja merilis daftar pemain yang akan merumput dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang dan Arab Saudi. Lantas siapa saja mereka?
Sederet nama langganan Timnas Indonesia kembali menjadi andalan Shin Tae yong. Ada Maarten Paes, Jay Idez, Jordi Amat, Marselino Ferdinan hingga Ragnar Oratmangoen.
Ramadhan Sananta yang sebelumnya tak dipanggil kini kembali mendapat panggilan. Pemain Persis Solo menggantikan Dimas Drajad yang mengalami cedera.
Pemain lain yang tak dipanggil adalah Asnawi Mangkualam. Asnawi diduga bakal dicoret STY lantaran mengalami cedera setelah membela klubnya, Port FC pada Minggu, 20 Oktober 2024 lalu.
Kabarnya, Kapten Timnas Indonesia itu mesti menjalani penyembuhan cedera hamstring selama dua sampai empat Minggu.
Beberapa pemain lainnya juga senasib Asnawi, tidak dapat panggilan karena cedera. Duo pemain Persebaya Surabaya, Ernando Ari dan Malik Risaldi, masuk dalam daftar pemain yang tidak dipanggil. Mereka mengalami cedera pada duel lawan PSM Makassar.
Timnas Indonesia dijadwalkan bakal menjamu Jepang di Stadion GBK pada Jumat, 15 November 2024. Kemudian menjamu Arab Saudi di tempat yang sama pada Selasa, 19 November 2024.