Bima Sakti: Ekuador Punya Taktik Bola Mati yang Bagus

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti.
Sumber :
  • Media Center Piala Dunia U-17

"Mereka adalah tim yang bagus, punya semangat yang baik juga punya kerja keras. Tapi kami bisa melawan itu dengan kompak semangat yang sama dan kerja keras melebihi mereka. Semua tim di Grup A kuat, termasuk Ekuador, Panama, dan Maroko. Termasuk kami pun sama-sama kuat. Ya kami semangat dan kerja keras untuk pertandingan besok," ujarnya.

Momen Gayeng Nobar Piala Asia di Grahadi, Pj Gubernur Jatim Apresiasi Garuda Muda

Tim U-17 Indonesia sendiri tergabung di Grup A dan akan bersaing dengan Ekuador, Panama, dan Maroko.  Tiga tim lawan di Grup A itu memiliki reputasi yang cukup apik. Mereka sudah pernah merasakan bersaing di Piala Dunia U-17, berbeda dengan Indonesia yang baru akan melakoni debut.

Tiga tim itu memiliki pengalaman lolos ke fase grup. Panama dan Maroko tercatat pernah menembus babak 16 besar, sedangkan Ekuador malah sempat melangkah lebih jauh ke perempat final.

Begini Pengakuan Shin Tae-yong Selepas Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Uzbekistan