Berikut Resep Tahu Walik Khas Banyuwangi, si Kriuk Lezat Bikin Mulut Goyang

Tahu Walik, makanan khas Banyuwangi yang terkenal
Sumber :
  • sehatq.com

Surabaya, VIVA Jatim –Sensasi makan tahu walik khas Banyuwangi yang renyah di bagian luar dan kenyal di bagian dalam memang bisa menggugah selera makan. Resep tahu walik ternyata mudah dipraktikkan dirumah dengan bahan-bahan sederhana.

6 Rekomendasi Kuliner Khas Nganjuk, Ada Nasi Becek Hingga Sego Banting

Adapun resep tahu walik ini mudah dan bahan-bahannya pun gampang diperoleh dengan harga terjangkau. Simak selengkapnya:

Bahan-bahan:

10 Wisata Kuliner Khas Jawa Timur yang Wajib Dikunjungi, Murah dan Maknyus

- 20 buah tahu goreng/ tahu kulit

- 150 gr daging ayam tanpa kulit

Rekomendasi Kuliner Khas Madura di Bangkalan, Rasanya Bikin Nagih

- 100 gr tepung terigu

- 100 gr tepung kanji

- 5 batang daun bawang, iris halus

- 3 siung bawang merah, goreng

- 2 siung bawang putih goreng

- Garam dan kaldu bubuk secukupnya

- Air secukupnya

Cara membuat:

1. Belah tahu menjadi 2 dengan bentuk segitiga, kerok bagian dalamnya dan balik (walik), lakukan sampai habis dan sisihkan.

2. Haluskan daging ayam, bawang merah dan bawang putih, beri sedikit air, blender sampai halus.

3. Campur adonan di atas dengan tepung terigu, kanji, isian tahu, daun bawang, garam dan gula kemudian aduk rata. Jika adonan masih keras beri air secukupnya, sampai adonan kalis.

4. Masukkan adonan dalam tahu kemudian goreng dalam api sedang sampai tahu berwarna kecoklatan dan adonan dalam tahu matang merata. Angkat.

5. Tahu walik siap disajikan.

Selamat mencoba