Sekretaris PWNU Jatim: Idul Fitri Momentum Perkokoh Ekosistem Sosial

Salat Idul Fitri di Taman Surya Surabaya
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya, VIVA Jatim – Sekretaris Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur Prof Akhmad Muzakki menyatakan Idul Fitri harus dijadikan momentum memperkokoh ekosistem sosial masyarakat. Ia modal utama menyelesaikan berbagai problem sosial.

Ribuan CJH Asal Surabaya Ikuti Bimbingan Manasik Massal di UINSA

Demikian disampaikan Prof Muzakki saat menjadi khatib Salat Idul Fitri 1445 Hijriah di Taman Surya halaman Balai Kota Surabaya, Rabu 10 April 2024.

Bertindak sebagai imam Salat Id adalah KH Abdul Hamid Syarifuddin dan diikuti oleh ribuan masyarakat. Tampak hadir Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama istri dan dua anaknya.

Bila Eri Cahyadi-Bayu Airlangga dan Armuji-Awi Disimulasikan di Pilwali Surabaya

"Kita tidak boleh mengabaikan terbentuknya ekosistem sosial. Hidup tidak boleh terputus satu sama lain," kata Prof Muzakki.

Jemaah salat Idul Fitri di Taman Surya Surabaya

Photo :
  • VIVA Jatim/Antara
Mudik Gratis Sukses, DPRD Jatim Minta Tambahan Armada untuk Berikutnya

Menurut dia, langkah yang perlu dilakukan masyarakat adalah dengan meningkatkan kepedulian terhadap sesama. Sebab, bila masyarakat acuh terhadap ekosistem sosial, maka beragam permasalahan di Kota Surabaya akan sulit bisa ditangani.

"Setelah Ramadan jangan tinggalkan ibadah sosial, saling berbagi. Karena permasalahan sosial yang tidak ditangani bisa berdampak luas," tegasnya.

Halaman Selanjutnya
img_title