Disperindag Mojokerto Gelar Pasar Murah di Waduk Windu, Warga Antusias

Pasar Murah Disperindag Mojokerto
Sumber :
  • M. Lutfi Hermansyah/Viva Jatim

Jatim –Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto melalui Dinas Perindustrian dan Perdaganan (Disperindag) menggelar kegiatan pasar murah di Kawasan Waduk Windu, Desa Cinande, Kacamatan Dawarblandong, saat Ramadan. Warga antusias menyerbu pasar murah untuk berburu sembako.

Disperindag Lamongan Temukan Makan dan Minuman Rusak saat Sidak

Selain karena momentum bulan Ramadan, Pasar murah ini diselenggarakan juga dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Mojokerto ke -730 Tahun. Pasar murah dimulai dari tanggal 6-7 April 2023 dan diikuti oleh  UMKM di Dawarblandong. 

Pasar murah ini dibuka langsung oleh Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati dan Kepala Disperindag Kabupaten Mojokerto Iwan Abdillah beserta jajaran Forkopimcam Dawarblandong. 

Telkomsel Bangun 154 Posko Siaga Rafi 2024, Jamin Aksesibilitas Layanan Pelanggan

Pantauan Vivajatim di lokasi, Kamis, 6 April 2023, beragam sembako yang dijajakan di pasar murah itu. Warga silih berganti menyambangi pasar murah untuk membeli sembako. Harga-harga yang ditawarkan pun terbilang cukup murah, di antaranya Minyak Kita 1 liter seharga Rp 14 ribu, Minyak Sunco 1 liter Rp 18.500, Minyak Sunco 2 liter Rp 35.500, dan Beras Sovia 5 Kg  Rp 62 ribu.

Seorang warga bernama Novi (40) mengaku sangat terbantu oleh harga yang ditawarkan di pasar murah. Menurutnya, harga sembako di pasar murah tersebut lebih miring daripada di pasar konvensional. 

Monev Pelayanan Pemasyarakatan selama Ramadan, Kemenkumham Jatim: Momentum Saling Bertukar Pikiran

"Saya beli minyak goreng dua. Beli karena lebih murah. Soalnya, sekarang harga pasar karena puasa harga sembako sedikit naik di pasar," kata Novi saat ditemui di sela-sela Pasar Murah tersebut. 

Senada dengan Novi, warga lainnya bernama Maulinda (37) menyebut harga beras yang dijajakan pasar murah lebih rendah dibandingkan dengan harga yang ada di pasaran. Karena itu, Maulinda berharap agar pasar murah ini rutin dilakukan, terutama pada saat harga pangan sedang naik.

Halaman Selanjutnya
img_title