Masih Proses Penyidikan, Pasutri Korban Pembunuhan di Tulungagung Terdapat Jeratan di Leher

Lokasi rumah korban pembunuhan di Tulungagung
Sumber :
  • Madchan Jazuli/ Viva Jatim

Polres Tulungagung mengakui proses olah TKP memakan waktu berjam-jam. Hal tersebut sebagai bentuk kehati-hatian dan kecermatan mengumpulkan sejumlah alat bukti dan penunjuk lainnya.

Kecelakaan Beruntun Terjadi di Tol Surabaya-Mojokerto, Bayi Usia 7 Bulan jadi Korban

Termasuk tim penyelidik mencari keterangan-keterangan pendukung lain, selain saksi yang melihat terakhir korban. Sehingga mampu mengungkap kasus pembunuhan pasutri tersebut.

"Termasuk (olah TKP) barang-barang ditemukan di lokasi dan sebagainya. Mohon bersabar, mohon doanya segera terungkap," tandasnya.

Kakek di Tulungagung Ditemukan Tewas Bersujud Dekat Tempat Sampah

Sebagai informasi, Tri Suharno (54) dan Ning (55) menjadi korban pembunuhan setelah diketahui oleh sang anak. Kejadian itu membuat warga sekitar ramai melihat kediaman korban. Selain pengusaha sukses, lokasi rumah berada di Jalan Nasional membuat warga penasaran.