7 Pantai Sepanjang JLS Tulungagung-Trenggalek, Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Madchan Jazuli/Viva Jatim
Tulungagung, VIVA Jatim –Pantai selatan masih menjadi jujugan favorit destinasi wisata. Terlebih akses ke lokasi yang mudah, membuat banyak wisatawan luar daerah berbondong-bondong untuk berlibur menghabiskan waktu bersama keluarga.
Hadirnya Jalur Lintas Selatan (JLS) yang tahun ini dibuka untuk umum, selain aspal mulus, suasana yang masih asri di sebelah utara banyak pepohonan rindang. Pun juga pemandangan laut lepas pantai di sisi selatan JLS menghadirkan oase kesejukan.
Ada banyak tempat wisata di JLS yang bisa menjadi rekomendasi liburan akhir tahun kalian.
Berikut 7 pantai yang membentang di JLS sepanjang 17 KM ini yaitu :
1. Pantai Midodaren
Pantai Midodaren merupakan wisata pantai pertama yang menawarkan beberapa objek wahana bagi pengunjung. Mulai area trail road wahana permainan, area off road, area pantai, area taman, camping ground (sedang dalam pengembangan), tempat foto menarik, minibar, kolam renang, resort dekat pantai.
Termasuk penginapan Semilir Resort, glamping, cottage, yang memiliki fasilitas lengkap termasuk AC, shower air panas dan dingin. Akses menuju ke lokasi terawat karena memang baru menggunakan paving blok.
Pantai ini baru Juli 2023 silam oleh Investor PT Taman Wisata Soemo Suparto (TWSS), Irjen Pol (Purn) Drs Murji Waluyo SH MH. Total luas pantai dan sekitarnya 12,5 hektare, PT TWSS sesuai dengan peraturan Perundang-undangan yang ada telah diberikan hak untuk pengelolaan pengembangan wisata.
2. Pantai Bayem/Banyeman
Pantai ini masih sejalur arah keluar dari Pantai Midodaren. Belum dikelola dengan maksimal membuat tak banyak pengunjung yang singgah disini.
Selain menawarkan hamparan pantai yang landai, dipinggir pantai banyak ditumbuhi pohon cemara membuat suasana semakin sejuk.
Akan tetapi, berhubung tak jauh hanya beberapa KM dari pintu masuk air buangan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Niyama Tulungagung membuat sekitar pantai banyak sampah yang terbawa ke laut dan berakhir di tepi pantai.
3. Pantai Gemah
Pantai Gemah terletak disebalah barat Pantai Banyem. Loket masuk tepat hanya beberapa meter dari JLS Tulungagung-Trenggalek membuat banyak dikunjungi masyarakat. Bahkan sebelum JLS ada, pantai ini sudah ramai karena mudah dijangkau.
Pantai Gemah banyak diminati selain luas, banyak pepohonan pinus ditepi pantai, hingga menawarkan persewaan Motor ATV dengan menyusuri sepanjang pantai.
Di balik utara pepohonan pinus, terdapat ruko-ruko milik warga berjajar menawarkan menu makanan dan minuman. Termasuk aneka ikan laut asapan, cocok bagi pengunjung untuj membawa oleh-oleh khas Pantai Selatan.
4. Pantai Klatak
Pantai ini terletak ke arah barat Pantai Gemah. Berbeda dengan pantai-pantai lainnya dengan hamparan pasir, disini lebih banyak batu karang yang berada di sepanjang pantai.
Pohon kelapa memenuhi tepi pantai membuat rindang dan menyatu dengan alam. Di Pantai Klatak cocok untuk bersantai sekadar menghabiskan waktu untuk menikmati deburan ombak yang mengenai karang.
5. Pantai Mutiara
Pantai Mutiara akhir-akhir ini sangat ramai di media sosial lantaran menawarkan keindahan pantai. Administrasi masuk wilayah Desa Karanggandu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek.
Berada di Teluk Prigi sebelah timur terhalang oleh perbukitan membuat ombak tak begitu besar. Disini, pengunjung bisa dengan leluasa untuk bermain di pantai.
Pasir yang bersih dengan panorama indah mengelilingi pantai membuat pengunjung betah berlama-lama. Beberapa wisatawan juga bisa menginap di homestay yang telah tersedia. Pun juga bisa menyewa tenda atau membawa sendiri untuk bermalam di tepi pantai.
6. Pantai Karanggongso (Pantai Pasir Putih)
Pantai pasir putih masyarakat yang moncer ini sudah lama menjadi tujuan destinasi wisata. Selain pasirnya putih, tak hanyak sampah dan landai.
Sehingga pengunjung bisa berenang dan tetap dalam pengawasan bagi anak-anak yang bermain di pantai. Pepohonan rindang dan perahu milik warga disewakan berjajar membuat suasana tambah eksotis.
Selain itu, juga ada wahana Bananaboat yang hisa dipilih untuk mencoba adrenalin di tengah Teluk Prigi.
7. Pantai Prigi
Pantai Prigi sudah lama terkenal dengan pelabuhan ikan yang menjadi jujugan para pedagang besar untuk membeli berbagai jenis ikan dan lainnya.
Tepatnya disebelah timur, lokasi Pelabuhan Perikanan Nasional (PPN) Prigi. Sedangkan untuk pantai yang bisa dinikmati di sebelah barat memanjang beberapa ratus meter.
Berhubung ombak di pantai prigi terbilang besar membuat ads pelarangan bagi wisatawan untuk bermain air. Spot menarik disisi utara pintu masuk terdapat taman yang cocok digunakan bersantai.
Termasuk juga berjajar ruko-ruko olahan laut maupun kedai kekinian bisa dipilih untuk bersantai menikmati keindahan pantai selatan.