Aneh, Timnas Bahrain bikin Gaduh Lalu Playing Victim, Kini Bawa-bawa Agama

Timnas Bahrain
Sumber :
  • Viva.co.id

Surabaya, VIVA Jatim – Sikap Timnas Bahrain belakangan menuai kontroversi. Terbaru saat laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C Zona Asia, Timnas Indonesia dirugikan oleh sikap wasit Ahmed El Kaf saat melawan Bahrain. 

Sejak saat itu sang wasit dan Timnas Bahrain menjadi buah bibir netizen tanah air hingga media asing. Namun kini Federasi Sepakbola Bahrain (BFA) ini merasa menjadi korban intimidasi fans Timnas Indonesia. 

Padahal 'perang' ini Timnas Bahrain yang memulai. Semua bermula dalam duel Kualifikasi Piala Dunia antara Timnas Bahrain melawan Timnas Indonesai di Bahrain National Stadium, Riffa, 10 Oktober 2024.

Dalam duel tersebut wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf terlihat berat sebelah. Puncaknya saat injury time, di mana papan skor menunjukkan masa tambahan waktu adalah enam menit.

Indonesia saat itu tengah unggul 2-1. Wasit Al Kaf seolah menunggu Bahrain mencetak gol. Dan di menit 90+9, Mohamed Mahroon membuat skor imbang 2-2. Padahal harusnya injury time 6 menit, bukan 9 menit!

Kecurigaan match fixing pun menyeruak. Netizen +62 pun memainkan jari jemari mereka di media sosial.

Akun medsos AFC, FIFA, wasit Al Kaf hingga BFA menjadi sasaran amuk netizen. Bahrain merasa ketakutan, mereka meminta duel tandang melawan Indonesia pada 25 Maret 2025 mendatang digelar di tempat netral.