Masih Dibayangi Tragedi Kanjuruhan, Arema FC tak Pernah Cicipi Kemenangan
- Viva
Malang, VIVA Jatim – Dari enam laga, Arema FC belum mencicipi kemenangan di awal liga 1 musim ini. Klub yang berjuluk Singo Edan tersebut mengalami kekalahan sebanyak empat kali dan imbang dua kali. Berdasarkan perolehan tersebut, Arema FC menjalani musim dengan berat.
Arema FC mengalami kekalahan terakhirnya ketika berlaga melawan Barito Putera dengan skor tanpa balas 0-4. Laga tersebut digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Sabtu, 5 Juli 2023.
Diakui atau tidak, kekalahan Arema FC juga masih dibayangi oleh Tragedi Kanjuruhan yabg terjadi pada 1 Oktober 2022 silam. Dalam Tragedi ini 135 orang meninggal dunia.
Di Malang beberapa keluarga korban masih berjuang untuk mendapatkan keadilan. Bahkan mereka sempat mencoba bertemu rombongan Presiden Joko Widodo saat kunjungan ke Malang beberapa waktu lalu.
Di media sosial kritikan terkait sikap Arema FC dalam Tragedi Kanjuruhan masih terjadi. Netizen menganggap Tragedi Kanjuruhan belum tuntas.
Bahkan saat bermain melawan Persis Solo pekan ke 5 Liga 1 kemarin juga diwarnai aksi solidaritas dari sekelompok orang yang peduli dengan Tragedi Kanjuruhan.
Di luar dari masalah Tragedi Kanjuruhan, Arema FC musim ini sepenuhnya menjadi tim musafir. Singo Edan terpaksa bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Penyebabnya, Stadion Kanjuruhan dan Stadion Gajayana sama-sama akan direnovasi oleh pemerintah.