Kalah dari Persekat Tegal, Persela Tetap Pemuncak Klasemen Grup 3 Liga 2
- Tofan Bram Kumara/Viva Jatim
"Pertandingan ketiga ini, kami kehilangan 3 poin, kami kalah, dan pemain sudah berjuang maksimal di lapangan, selamat untuk Persekat," ucapnya.
Eks pelatih Persib Bandung ini menambahkan taktik dan strategi sudah dimaksimalkan untuk menyamakan skor, tapi bola masih tidak berpihak ke Persela. Harus diakui, gol cepat membuat situasi berbeda.
"Kami mencoba mengejar ketinggalan, memaksimalkan menit yang ada untuk gol, tapi bola tidak berpihak pada kami. Kekalahan ini evaluasi bagi tim dan akan memperbaiki untuk mengamankan puncak klasemen," ungkap Djanur sapaan akrabnya.
Meski kalah, Persela Lamongan tetap menjadi pemuncak klasemen sementara grup 3 Liga 2 dengan koleksi 6 poin, akumulasi dari 2 kali menang dan 1 kali kalah. Sementara Persekat Tegal berada di urutan 3 dengan koleksi 4 poin, hasil dari 1 kali menang, 1 kali seri dan 1 kali kalah.