Survei ARCI Pilkada Bojonegoro 2024: Nurul Azizah Ungguli Anna Muawanah

Direktur Eksekutif ARCI, Baihaki Sirajt
Sumber :
  • VIVA Jatim/Abdul Hady JM

Surabaya, VIVA Jatim – Kontestasi politik Pilkada Bojonegoro 2024 diprediksi akan berlangsung menarik. Dua figur perempuan, Nurul Azizah dan Anna Muawanah, berpotensi akan bertarung sengit.

Berdasarkan hasil survei terbaru Accurate Research And Consulting Indonesia (ARCI), elektabilitas Nurul Azizah bahkan mengungguli petahana Anna Muawanah.

"Hasil survei kami, elektabilitas Bu Nurul Azizah lebih unggul dari Bu Anna Muawanah," kata Direktur Eksekutif ARCI Baihaki Sirajt, saat merilis hasil survei di Surabaya, Rabu 29 Mei 2024.

Nurul Azizah saat ini menjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bojonegoro, sedangkan Anna Muawanah adalah Bupati Bojonegoro periode 2018-2023.

Baihaki menjelaskan, dalam survei tersebut ARCI menyodorkan pertanyaan secara tertutup terkait elektabilitas bakal calon bupati Bojonegoro 2024. Hasilnya, elektabilitas Nurul Azizah 38,7 %, Anna Muawanah 35,2%, lalu Setyo Wahono 10,5%, dan Budi Irwanto 6,9%, serta menjawab tidak tahu 8,7%.

Baihaki membeberkan, Nurul Azizah banyak dikenal dan disukai masyarakat perkotaan. Nurul Azizah dinilai figur yang lebih memiliki kepedulian kepada masyarakat bawah.

"Isu putra daerah juga masih kuat, masyarakat banyak yang menginginkan bupati yang akan datang itu putra daerah," tandas Baihaki.