PDIP Usung Risma di Pilgub Jatim, Kemungkinan Besar tanpa PKB
- Mokhamad Dofir/Viva Jatim
Jatim – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) bakal mengusung kadernya sendiri, Tri Rismaharini atau Risma, untuk maju sebagai bakal calon gubernur di Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim). Kemungkinan besar PDIP mengusung calon tanpa berkoalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
“Kalau [Pilgub] Jawa Timur [PDIP tunjuk] Risma, Insya Allah confirmed,” kata Ketua DPD PDIP Jatim M Said Abdullah kepada wartawan di Jakarta, Selasa, 27 Agustus 2024.
Lantas siapa calon wakil gubernur yang akan mendampingi Risma? Ketua DPP PDIP itu enggan menjelaskan rinci. Ada kabar Risma akan dipasangkan dengan kader PDIP sendiri pula, yakni mantan Wali Kota Malang, Sutiaji. Namun, itu belum terkonfirmasi.
“Wakilnya masih dalam proses pembicaraan untuk sampai pada tahap menjadi cawagub mendampingi Mbak Risma,” tandas Said.
Sebelumnya, Sekretaris DPD PDIP Jatim Sri Untari mengatakan bahwa Partai Banteng memiliki dua opsi setelah memutuskan tidak akan mendukung Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak (Khofifah-Emil). Yaitu mengusung calon sendiri atau berkoalisi dengan PKB. Opsi kedua adalah yang utama.
Namun, sampai sampai sekarang sepertinya PKB masih adem-ayem. Belum diterima informasi apakah PKB akan mengusun paslon sendiri juga atau bergabung dengan PDIP. Informasi diperoleh, kesekapatan soal koalisi antara dua partai besar itu alot dan belum menemukan titik temu disebabkan perbedaan pandangan soal posisi calon gubernur.
Sejauh ini, baru paslon petahanan Khofifah-Emil yang sudah siap untuk maju di Pilgub Jatim. rencananya, keduanya akan mendaftar ke KPU Jatim pada Rabu, 28 Agustus 2024. Paslon inkumben ini didukung banyak partai politik di luar PDIP dan PKB. Khofifah-Emil juga didukung beberapa partai nonparlemen.