PDIP Yakin Risma-Gus Hans Tampil Prima Dalam Debat Pilgub Jatim Besuk

Tri Rismaharini
Sumber :
  • VIVA Jatim/Madchan Jazuli

Jurabaya, VIVA Jatim –Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut 1 Tri Rismaharini-Gus Hans dipastikan tampil maksimal dalam acara debat Pilgub Jatim 2024.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Sri Untari Bisowarno menuturkan Risma sudah berpengalaman naik di panggung debat, karena Risma sendiri pernah bertarung di Pemilihan Walikota Surabaya bahkan hingga dua kali tanpa kalah.

"Bu Risma sudah mengikuti debat publik sebanyak tiga kali ketika menjadi Wakil Wali Kota dan dua kali saat menjadi Wali Kota. Jejak digitalnya sangat bagus dalam hal ini, sehingga persiapannya untuk debat kali ini lebih matang," ungkap Sri Untari, Kamis 17 Oktober 2024.

Anggota DPRD Jatim ini mengatakan, Risma mempunyai segudang pengalaman dalam pemerintahan. Jejak digital Rismapun dikatakannya sangat bagus, sehingga dipastikannya dalam acara debat nantinya Risma akan bisa menguasai meteri debat bahkan ia yakini lebih dominan.

"Hal ini tentu menjadi keunggulan tersendiri dalam menghadapi debat, karena beliau sudah terbiasa menghadapi isu-isu kompleks," lanjutnya.

"Saya percaya Bu Risma akan tampil prima karena pengalamannya sebagai Wali Kota dan Menteri Sosial telah memberikan banyak pelajaran berharga dalam memahami persoalan yang ada di masyarakat," imbuhnya.

Di sisi lain, Untari menjelaskan Gus Hans yang merupakan pasangan Risma dalam Pilgub Jawa Timur 2024 juga memiliki kesiapan yang matang. Sebagai seorang ulama muda, Gus Hans tidak hanya dikenal sebagai pemimpin spiritual, tetapi juga sebagai politisi yang memiliki visi modern. 

"Sebagai politisi dan ulama muda, Gus Hans memiliki pengalaman dalam menghadapi debat publik. Beliau dulu pernah terlibat dalam persiapan tim paslon lain pada pilkada sebelumnya," jelas Untari.

Selain itu, Untari menuturkan bahwa Gus Hans dikenal sebagai tokoh yang mampu menjembatani antara nilai-nilai keagamaan dan modernitas. Ini menjadi salah satu kekuatan pasangan nomor urut 3, di mana kombinasi Risma yang berpengalaman di pemerintahan dan Gus Hans sebagai ulama muda yang visioner diharapkan dapat membawa Jawa Timur ke arah yang lebih baik. 

"Gus Hans memiliki pandangan yang luas, tidak hanya tentang agama, tetapi juga tentang bagaimana membangun Jawa Timur yang lebih maju dan berkeadilan," pungkasnya.