Hari Peduli Sampah 2025, PTFI dan Wehasta Gresik Tanamkan Sadar Lingkungan Siswa SD
- Tofan Bram Kumara
Gresik, VIVA Jatim – Sekitar 120 siswa dari SDN 38 Gresik, MI Miftahul Huda, MI Matholiul Falah, MI Muhammadiyah 2 Karangrejo, serta 30 karyawan PTFI menggelar aksi Plogging Fun di Dusun Nambi, Desa Karangrejo, Kabupaten Gresik.
Para siswa dengan antusias memungut sampah di jalan, tepi sungai, dan sudut-sudut lingkungan sekitar, yang mayoritas merupakan sampah plastik.
Kegiatan tersebut untuk memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2025 dimana PT Freeport Indonesia (PTFI) bekerja sama dengan Wahana Edukasi Harapan Alam Semesta (Wehasta).
Sisyantoko dari Wehasta menjelaskan bahwa Plogging Fun ini dirancang untuk menanamkan kesadaran akan pentingnya pengelolaan sampah sejak dini.
“Masalah sampah adalah tanggung jawab kita bersama. Jika tidak dikelola dengan baik, lingkungan tempat kita tinggal bisa tercemar,” ujarnya, Senin, 24 Februari 2025.
Mereka atau para siswa dibagi dalam beberapa kelompok, dan kelompok yang berhasil mengumpulkan sampah terbanyak mendapatkan hadiah.
Setelah aksi pungut sampah, siswa diperkenalkan dengan jenis-jenis sampah dan cara pengelolaannya melalui konsep 3R (Reduce, Reuse, Recycle). Kepala Desa Karangrejo, Miftahul Ilmi, mengapresiasi kegiatan ini karena memberikan manfaat besar bagi masyarakat setempat.