Ahmad Dhani Bicara Pemain Naturalisasi, Penasihat Menpora Beri Respons Menohok
- Istimewa
Hamdan menegaskan bahwa dalam dunia sepakbola, yang menjadi tolak ukur utama bukanlah warna kulit, warna mata, atau warna rambut, melainkan kemampuan bermain di atas lapangan.
“Sepak bola itu tak ada urusannya dengan warna kulit, warna mata, atau warna rambut. Yang penting skill mainnya,” tulis Hamdan melalui Instagram pribadinya, dikutip VIVA Kamis, 6 Maret 2025.
Hamdan menyampaikan, analogi tersebut sejalan dengan dunia musik, di mana kualitas karya lebih diutamakan daripada penampilan fisik para musisinya.
Terakhir, ia juga menegaskan bahwa sepakbola tidak ada kaitannya dengan konsep eugenika atau rekayasa genetika melalui perkawinan demi menciptakan "keturunan unggul”.
“Yang penting bukan “benihnya”, tapi bagaimana bibitnya dibina, skill ditempa, kerja keras dilatih, dan kecerdasan bermain di lapangan diasah,” tandasnya.
Artikel ini telah tayang di VIVA.co.id dengan judul Blunder! Ahmad Dhani Tak Berani Unggah Video Penuh soal Naturalisasi Timnas Indonesia