Pria Numpang Tinggal di Kantor NasDem Blitar Ditemukan Tewas Mengenaskan

Petugas saat evakuasi orang meninggal di Kantor NasDem Blitar.
Sumber :
  • Humas Polres Blitar

Blitar, VIVA Jatim –Nasib tragis dialami Heri Sucahyo (63) yang ditemukan meninggal dunia dengan kondisi mengenaskan, diduga sudah beberapa hari. Ia ditemukan meninggal dunia di kantor DPD Partai NasDem Kabupaten Blitar, tempat yang digunakan untuk menumpang tinggal.

Kasi Humas Polres Blitar, Inspektur Polisi Dua Putut Siswahyudi, menjelaskan kronologi kejadian pada Jumat, 21 Maret 2025, pukul 09.05 WIB. Lokasi kejadian berada di Dusun Gaprang II RT 03 RW 01, Kecamatan Kanigoro, Blitar.

Saksi Pendik dan Kukuh mendapatkan informasi bahwa korban tinggal di kantor DPD Partai NasDem Blitar. Sudah beberapa hari, korban tidak pernah terlihat di sekitar kantor tersebut.

"Lalu melakukan pegecekan kondisi korban melalui pintu belakang. Kemudian kedua saksi menemukan bahwa Heri sudah meninggal dunia, yang berada di lantai dapur kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Blitar," ujar Ipda Putut Siswahyudi kepada awak media.

Petugas polisi yang menerima laporan langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Mulai Kapolsek Kanigoro, Waka Polsek Kanigoro, PS Kanit Reskrim. Unit Intelkam, piket Reskrim dan Identifikasi serta puskesmas Kanigoro atau Bidan Desa Gaprang.

Ipda Putut menerangkan korban tidak ditemukan luka. Dan kondisi kepala korban sudah di penuhi belatung. Sementara barang berharga milik korban juga masih tersimpan rapi.

"Ada satu buah handphone android dan satu paket obat diabetes," ulasnya.