Inovasi Jalan Berlapis Panel Surya Karya Mahasiswa ITS Bisa Kurangi Emisi Karbon

Desain jembatan berbasis solar road karya tiga mahasiswa ITS
Sumber :
  • Istimewa

“Simulasi produksi listrik ini terhitung dapat memenuhi kebutuhan listrik 144 Kepala Keluarga (KK) di Kabupaten Situbondo,” tegasnya.

Tak hanya efisien dalam menyediakan EBT, jembatan terobosan Royce dan tim ini juga terbukti memiliki ketahanan dua kali lebih kuat dibanding aspal. Berbahan dasar tempered glass yang terdiri dari tiga lapisan utama yaitu, lapisan permukaan jalan, lapisan elektronik, dan lapisan pelat dasar. Solar road tersebut dapat memiliki jangka penggunaan hingga 20 tahun.

Lebih lanjut, papar Royce, jika ditinjau dari efektivitas emisi karbon yang dihasilkan, solar panel yang diterapkan pada jembatan tersebut hanya menghasilkan 678.353,5 gram.

Hal itu terbukti 20 kali lebih rendah dibanding emisi dari pembakaran batubara dan 12 kali lebih rendah dari emisi penggunaan gas alam.

Atas inovasinya tersebut, tim bimbingan dosen Dr Ahmad Basshofi Habieb ST MSc ini berhasil menyabet gelar Juara 1 pada National Paper Competition Civil Engineering Festival yang diselenggarakan oleh Politeknik Negeri Jakarta pada 24 Agustus lalu. 

“Semoga tim kami semakin solid dan dapat memenangkan berbagai kompetisi lagi ke depannya,” pungkasnya.