Komunitas Milenial Kreatif Surabaya Diskusi Pemimpin Muda di Kancah Politik

Komunitas Milenial Kreatif Surabaya Bahas Pemimpin Muda
Sumber :
  • Nur Faishal/ Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim - Komunitas Milenial Kreatif melaksanakan talkshow mengusung tema "Kemenangan Generasi Muda Milenial menjadi Pemimpin Bangsa".

Sedikitnya 84 generasi Milenial Surabaya itu mengikuti kegiatan yang digelar di BG Junction, Surabaya Sabtu, 22 Oktober 2023 malam.

Pelaksana kegiatan Muhammad Gilang Ramadhan mengungkapkan, kegiatan yang digelar untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda itu dilakukan untuk bertukar pikiran sesama generasi muda mengenai pemimpin muda dari generasi Milenial.

"Ini kami laksanakan dalam rangka hari Sumpah Pemuda dan untuk bertukar gagasan serta pikiran," kata Gilang.

Menurutnya, generasi muda memberi warna pada kancah perpolitikan pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait batas usia Calon Presiden (Capres) - Calon Wakil Presiden (Cawapres).

Ia menambahkan, keputusan MK terkait batas usia merupakan kado terindah bagi generasi muda untuk bisa ikut dalam kanca politik.

"Selain itu hal Ini menjadi kado terindah terutama bagi generasi milenial memiliki keterwakilan dipanggung perpolitikan Indonesia. Sehingga melalui Gibran Rakabuming Raka sebagai sosok generasi milenial yang diharap mampu mewakili generasi muda Indonesia," ujar Gilang.