Lawan Bekasi City Besok, Djanur Sebut Semua Tim 12 Besar Miliki Peluang Melaju ke Semifinal

Pelatih Persela Lamongan Djajang Nurjaman saat konferensi pers
Sumber :
  • Imron Saputra/Viva Jatim

Lamongan, VIVA Jatim- Persela Lamongan akan melakoni laga pamungkas penyisihan grup Y melawan Bekasi City FC di Stadion Singaperbangsa, Karawang, pada Sabtu 2 Februari 2024, besok.

Korbankan Inggris, Indonesia Mampu Gemparkan Piala Sudirman Cup 2025

Meski dinilai tidak mudah, namun skuat Persela Lamongan bertekad ingin meraih kemenangan dalam pertandingan tersebut.

Pelatih Persela Lamongan Djajang Nurjaman mengatakan, semua tim yang berada di babak 12 besar termasuk Persela Lamongan berpeluang untuk bisa melaju ke babak semifinal. Maka untuk mempersiapkan hal itu, Djanur bertekad meraih kemenangan di pertandingan besok.

Aji Santoso Ditunjuk Kembali Sebagai Pelatih Persela Lamongan

"Saya pikir sampai pertandingan terakhir besok. Semua tim termasuk kami, masih memiliki peluang untuk lolos ke babak semifinal. Kami masih memiliki asa lolos ke semifinal, sambil menunggu hasil pertandingan yang lain," kata Djanur, Jumat 2 Februari 2024.

Djanur menjelaskan, Bekasi yang bertindak sebagai tuan rumah. Pasti mereka juga tidak ingin mengalami kekalahan di pertandingan terakhirnya.

Warganet Ucap Terimakasih Alex Pastoor atas Kemenangan Timnas Indonesia

"Jadi kami sangat mewaspadai kebangkitan Bekasi City, yang pada pertandingan ke-5 kalah di Sidoarjo. Semua pemain kami bawa ke sini, dalam keadaan siap. Tidak ada yang absen, kecuali yang sudah absen lama, Jonny Campbell," terangnya.

Lebih lanjut Djanur mengatakan, Bekasi City FC tak terkalahkan di stadion ini. Baik uji coba maupun pertandingan resmi. 

Halaman Selanjutnya
img_title