Ini Strategi Khusus yang Disiapkan Paul Munster Jelang Persebaya Vs Persija

Pelatih Persebaya Paul Munster
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim-Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster memanfaatkan libur FIFA Matchday mempersiapkan tim untuk menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 22 November 2024. Ia memperbaiki berbagai kekurangan timnya agar bisa tampil maksimal di laga bigmatch nanti.

Rendi Irwan Nilai Liga 1 Ada Kemajuan

Munster melihat ada catatan yang mesti diperbaiki di lini depan. Penyelesaian akhir perlu dipertajam. Harapannya ketika melawan Macan Kemayoran bisa lebih tajam.

Munster mencoba berbagai skema permainan. Ia juga mempersiapkan pemainnya agar bisa memanfaatkan peluang dari skema bola mati. Karenanya timnya berlatih tendangan bebas.

Kolaborasi dengan Persebaya, Vidio Ingin Akomodir Bonek dan Bonita

Munster mengaku sangat serius menghadapi Persija. Ia bahkan menyiapkan strategi khusus agar bisa mengalahkan tim asuhan Carlos Pena. Ia mengeklaim telah menyiapkan strategi terbaik agar lini depannya lebih tajam.

“Minggu lalu, latihannya sangat bagus kami melakukan latihan skema 11 lawan 11.Ada satu atau dua pemain yang sangat bagus," ujarnya.

Kondisi Pemain Persebaya Jelang Lawan PSIS Semarang

Menurut pelatih asal Irlandia Utara ini mengatakan bahwa pemain yang disiapkan memahami taktik. Pasalnya, taktik yang akan digunakan merupakan taktik yang berbeda.

Ia mengakui tidak mudah melawan Persija karena mereka tim besar. Namun, Munster telah menganalisa permainan Persija. Menurutnya mereka mempunyai cara bermain berbeda dengan tim Liga 1 lainnya.

Halaman Selanjutnya
img_title