Usai Bau Sampah, Kualifikasi AFC Disorot Lagi gegara Spanduk Politik

Spanduk anggota DPRD Surabaya di GBT.
Sumber :
  • Istimewa

Saat itu, Komisi C prihatin karena di sekitar GBT tidak terpasang spanduk atau umbul-umbul terkait Kualifikasi AFC U-20 2023. Menurut mereka, gelaran kelas internasional itu terasa hambar apabila tidak disemarakkan dengan spanduk Kualifikasi AFC U-20. Maka para legislator yang meninjau itu berinisiatif memasang spanduk sebagai bentuk dukungan.

Klubnya Izinkan Justin Hubner Bermain untuk Timnas Indonesia U 23 di Piala Asia

Baktiono menuturkan, ada dua spanduk yang dicetak dengan biaya dari duit pribadi anggota DPRD Surabaya. Satu spanduk dipasang di pintu masuk GBT, satunya lagi dipasang di area tribun penonton. “Akhirnya pasang dua [spanduk] saja,” ujarnya.

Politikus PDIP itu membantah anggota Komisi C DPRD Surabaya mencari muka untuk kepentingan politik dengan pemasangan spanduk di GBT tersebut. “[Pemilu] 2024 masih dua tahun. Di banner itu tidak ada logo partai kami, yang ada logo Kota Surabaya dan logo DPRD Surabaya," ucap Baktiono.

Layangkan Protes ke AFC, Hasil Duel Timnas Indonesia Vs Qatar Dibatalkan?

Dia juga menanggapi tudingan suporter sepak bola yang menilai pemasangan spanduk itu tindakan mencampuri sepak bola dengan urusan politik. Baktiono mengatakan bahwa politik bisa mendukung perkembangan sepak bola. “Stadion [GBT] lapangan itu juga dukungan kami lewat politik anggaran," kata Baktiono.