Bonus Menanti Timnas U-22 Jika Berhsi Meraih Prestasi di Ajang SEA Game

Latihan Timnas Indonesia U-22
Sumber :
  • Viva

JatimBonus khusus untuk Timnas Indonesia U-20 sudah menanti apabila mereka berhasil meraih prestasi di ajang SEA Games 2023 Kamboja. Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua PSSI Erick Thohir.

Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Empat Laga Sisa Jadi Penentu

Akan tetapi, Erick Thohir berpesan bahwa Timnas U-22 tetap harus fokus pada ajang SEA Games 2023. Tidak perlu memikirkan bonus yang telah menanti. 

"Saya bilang buktikan baru ada bonus. Bonusnya Alhamdulillah secara hitung-hitungan lumayan, kalau target mereka dapat tercapai," kata Erick Thohir.

Kapan Piala AFF 2024 Dimulai?

Erick mengungkap, tidak ada tekanan bagi Timnas U-22 untuk mencapai target tertentu. Namun dari pihak pelatih dan pemain yang berkemauan untuk menentukan target. 

"Saya sudah bicara dari hati ke hati dengan pemain timnas Indonesia. Saya terharu karena mereka menyampaikan sebuah target. Ini bukan PSSI menekan tapi ini kemauan dari pemainnya, ini luar biasa," ungkap Erick.

Resmi! Daftar 33 Pemain untuk Piala AFF 2024

Dalam kesempatan yang berbeda, pelatih timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri menegaskan misi untuk menggondol emas di ajang SEA Games 2023 kali ini setelah 32 tahun Indonesia belum kunjung memperoleh medali emas.

"Memang kita sudah 32 tahun tidak memperoleh medali emas dan ini menjadi misi kami," pernyataan Indra Sjafri dalam sesi konferensi pers menjelang lawan Filipina. 

Halaman Selanjutnya
img_title