Keren! Begini Program Eduwisata yang Diciptakan KBA Kendalbulur Tulungagung

Nangkula Park di Desa Kendalbulur
Sumber :
  • KBA Kendalbulur (Instagram)

Tidak hanya Ikan Patin, KBA Kendalbulur Tulungagung juga mengembangkan potensi lainnya, seperti kampung kambing. Bekerjasama dengan pemerintah desa, mereka membuat program 1 RW 1 kelompok kambing. Ada 2 kelompok kambing yang dikembangkan, yakni kambing etawa dan kambing PE. 

Ketahui 7 Manfaat Kulit Pisang untuk Kesehatan, Ini Cara Penggunaannya

“Breeding kambing etawa, nanti kita kenalkan bagaimana produksi susu etawa dan pemberdayaan budidaya kambing etawa, sementara kelompok kambing PE kita kenalkan bagaimana breeding untuk budidaya kambing PE,” jelas Anang.

Selain itu, Anang juga semangat dalam mengembangkan potensi dalam pertanian. Potensi itu akan dikenalkan dengan agenda kampung tembakau. Mengingat, sejarah Tulungagung sejak dulu terkenal dengan pertanian tembakau. Di samping itu, lahan pertanian yang dimiliki oleh warga desa juga banyak. Kegiatan ini akan dimulai dari pembibitan serta pengelolaan pertanian tembakau. 

Kajian Sumber Daya Air DAS Kedunglarangan AQUA-UGM-Montpellier untuk Pahami Siklus Air

Dari potensi desa tersebut, lanjut Anang, baik pertanian, peternakan dan perikanan, akan dikenalkan menjadi paket program eduwisata. Bahkan, KBA Kendalbulur telah melakukan koordinasi dengan Kepala dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung terkait akselerasi untuk melakukan kegiatan eduwisata dalam mengenalkan potensi desa terkait pengelolaan peternakan, pertanian, dan perikanan kepada para pelajar.

“Kita sudah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung agar ini segera ada akselerasi untuk melakukan kegiatan eduwisata. Sehingga nanti para pelajar dan siswa dapat mengenal Desa Kendalbulur, potensinya serta tentang budidaya dalam sektor perikanan, peternakan, dan pertanian.” Ucap anang.

Patut Ditiru, Kampung Ini Dirikan Pos Paud Terpadu hingga Beri Beasiswa bagi 32 Anak

Di sektor pendidikan, KBA Kendalbulur membuat program Taman Posyandu yang diperuntukkan kepada anak-anak. Taman Posyandu mempunyai kegiatan berkumpul seminggu sekali yang anggotanya adalah anak-anak di bawah usia dini. Mereka dikenalkan edukasi anak dalam belajar serta bermain sebelum PAUD. “Alhamdulillah astra ini sangat luar biasa dalam sektor pendidikan, yakni dalam berkolaborasi dalam kegiatan di Pendidikan Anak Usia Dini (PUAD) dan Taman Posyandu”

KBA Kendalbulur juga peduli terhadap lingkungan dengan melakukan komitmen bersama masyarakat, yaitu satu rumah wajib menanam satu pohon tahunan. Kegiatan ini berdasarkan fakta di lapangan bahwa desa mulai gundul, sehingga Desa Kendalbulur melakukan aksi penghijauan dalam bidang pelestarian lingkungan hidup.

Halaman Selanjutnya
img_title