Jaga Kualitas, Kenali Tanda-tanda Oli Gardan Motor Matik Habis

Memasang oli gardan motor metik
Sumber :
  • Istimewa

Jatim – Bagi anda pengendara motor yang setiap waktu selalu beraktivitas di luar rumah, sangat penting mengenali beberapa hal yang menjadi pertanda menurunnya kinerja kendaraan. Dengan begitu anda akan dengan cepat melakukan antisipasi dini sebelum hal fatal terjadi.

Polres Gresik Gagalkan Aksi Balap Liar, Puluhan Motor Disita

Salah satunya, anda harus mengenali tanda-tanda oli gardan motor matik habis. Sebab, pelumas tambahan yang sangat penting bagi motor metik ini sangat berfungsi melumasi bagian transmisi seperti gear dan bearing. Jadi perlu dijaga betul kualitasnya dengan mengenali tanda-tanda kehabisannya.

Tanpa oli gardan yang cukup, kinerja transmisi kendaraan akan terganggu dan muncul suara bising yang cukup mengganggu dari arah box CVT. Oleh karena itu, sangat penting untuk selalu memperhatikan kualitas dan jumlah oli gardannya.

Pemotor Asal Gresik Tewas Usai Tabrak Mobil di Jalan Mastrip Surabaya

Dilansir dari VIVA, Selasa, 9 April 2023, berikut ini beberapa tanda-tanda oli gardan motor habis yang perlu anda ketahui.

Suara mengganggu dari arah box CVT

Didesain Modern Klasik Retro, Segera Cek Harga dan Spek Motor Matik New Honda Stylo 160

Ciri pertama yang bisa Anda lihat ketika oli gardan motor habis adalah terdengar suara bising yang cukup mengganggu dari arah box CVT.

Suara yang ditimbulkan seperti berdecit atau berderit, bahkan ada yang sangat berisik sampai terdengar suara “kletek-kletek” saat motor dikendarai. Munculnya suara bising ini dikarenakan fungsi oli gardan sebagai penggerak transmisi otomatis sudah tidak kental atau mulai terlihat encer.

Halaman Selanjutnya
img_title