TNI AL Salurkan Ribuan Paket Bantuan Bagi Korban Gempa Bumi Tuban dan Bawean
- Imron Saputra/Viva Jatim
Tuban, VIVA Jatim –Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban gempa di Kabupaten Tuban dan Bawean, Sabtu 30 Maret 2024.
Bantuan yang dikirim TNI AL itu berupa, ribuan dus pakaian, selimut, susu, air mineral, obat-obatan dan barang lainnya yang dibutuhkan oleh masyarakat yang terdampak.
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali mengatakan, TNI AL juga menerjunkan 10 personil untuk pendampingan trauma healing bagi korban gempa untuk menyembuhkan rasa trauma pasca terjadinya gempa bumi.
"Ada ribuan paket bantuan yang kami salurkan kepada korban gempa bumi di Tuban dan Bawean, karena dua daerah ini menjadi daerah yang terdampak gempa bumi," kata Kasal Dr. Muhammad Ali di Tuban.
Selain itu, lanjut Muhammad Ali, TNI AL juga mendirikan posko pengobatan gratis bagi masyarakat. Untuk pengobatan gratis di Tuban diadakan di lapangan Kecamatan Widang.
Seperti diketahui, gempa bumi 6,5 yang melanda wilayah Utara Jawa Timur di sekitar Pulau Bawean dan Tuban pada Jumat 22 Maret 2024 lalu mengakibatkan Bawean dan Tuban terdampak. Ada 63 fasilitas pendidikan, 5 rumah sakit, 88 tempat ibadah, 8 gedung lainnya mengalami kerusakan.
Selain itu, sebanyak 4.679 rumah dilaporkan rusak, 774 di antaranya rusak berat, 1.332 rusak sedang dan 2.573 rusak ringan serta ribuan orang mengungsi.