2 Rumah Warga Lamongan Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp300 Juta

Rumah warga Lamongan ludes terbakar
Sumber :
  • VIVA Jatim/Imron Saputra

Lamongan, VIVA Jatim – Dua rumah milik warga Desa Karangwedoro, Kecamatan Turi Kabupaten Lamongan hangus terbakar. Kebakaran diduga berasal dari korsleting listrik mesin penanak nasi. Kerugian ditaksir Rp300 juta.

3 Rumah-1 Kandang di Lamongan Terbakar, 4 Ekor Sapi Mati Terpanggang

Kabid Damkar Satpol Pol PP Lamongan Siswanto mengatakan, dua rumah yang terbakar itu merupakan milik Markan (63) dan Anang Sutrusno (45). Kebakaran tersebut terjadi pada Rabu 5 Juni 2024, sekitar pukul 10:38 WIB.

Siswanto menjelaskan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kebakaran itu membuat isi di dalam rumah tidak bisa diselamatkan. Seluruh alat perabotan rumah tangga serta dokumen ludes terbakar.

Rumah 3 Lantai di Dupak Surabaya Terbakar, 14 Unit PMK Dikerahkan

"Untuk kerugian kita taksir mencapai Rp300 juta karena api telah membakar bangunan rumah dengan luas 14 x 20 meter. Dan untuk kebakaran ini disebabkan oleh korsleting listrik," kata Siswanto saat dihubungi.

Kebakaran tersebut, lanjut Siswanto baru bisa dipadamkan sekitar pukul 12.10 WIB, dengan mengerahkan 2 unit mobil pemadam Korwil Lamongan dan dibantu dengan 12 personil dari Polsek Turi, Koramil dan perangkat desa. Pemadam juga melibatkan masyarakat setempat.

Satu Rumah di Trenggalek Hangus Terbakar Penyebab Sementara Korsleting Listrik