4 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Bypass Mojokerto, 1 Sopir Tewas

Kecelakaan beruntun di bypass Mojokerto
Sumber :
  • Viva Jatim/M Lutfi Hermansyah

Mojokerto, VIVAJatimKecelakaan Beruntun melibatkan empat kendaraan di Jalan Bypass Mojokerto, tepatnya di Kelurahan/Kecamatan Meri. Akibatnya, satu pengendara tewas di lokasi kejadian. 

Kecelakaan di Kenjeran Surabaya, Hyundai Seruduk Pembatas Jalan dan Pohon

Kendaraan yang terlibat yakni mobil Nissan Frontier nomor polisi (nopol) L 9112 GJ, Truk Box nopol 9686 TCR, mobil Terios nopl S 1760 OA dan Pikap Grand Max nopol W8030 PI. 

Pengemudian Pikap Grand Max, Niko Eko Yuda (21) mengatakan, kecelakaan beruntun ini terjadi pada Minggu, 16 Juni 2024 sekitar pukul 16.00 WIB. Ia menyebut, kecelakaan bermula ketika mobil Nissan melaju dari arah selatan ke utara atau dari arah Jombang ke Surabaya. 

Kecelakaan Truk Versus Motor di Sukolilo Surabaya, Pemotor Tewas

Sesampainya di lokasi kejadian, tiba-tiba Nissan Frontier keluar jalur ke kanan dan menabrak bodi samping Truk Box. 

“Nisan dari arah selatan, tiba-tiba ambil jalur kanan. Menabrak Box (Truk) belakang sebelah kanan. Trus mobil Nissan berbelok memutar dan jatuh langsung terseret,” kata Niko kepada VIVA Jatim di lokasi kejadian, Minggu, 16 Juni 2024. 

Sopir Bus Harapan Jaya Ditetapkan Tersangka gegara Tabrak Pengendara

Mobil Nissan Eddy Harmadi (74) warga Desa Sidosermo, Kecamatan Wonocolo, itu berputar dan terpelanting ke timur usai menabrak Truk Box tersebut. Kemudian, tertabrak mobil Terios warna putih yang melaju dari arah utara. Alhasil, Mobil Nisan mengalami kerusakan parah. Sementara, Terios rusak pada bodi depannya. 

Masih kata Niko, usai ditabrak mobil Nissan, truk Box tersebut juga terpental lalu terguling hingga terbentur Pikap Grand Max yang saat itu sudah berhenti. Akibatnya, pintu Pikap Grand Max itu pun ringsek. 

“Saya dari arah Jombang berada di belakang mobil Nissan. Ketika tabrakan terjadi, saya tahu dan langsung berhenti di tepi jalan. Tapi ban belakang Truk Box menemper pintu mobil saya,” ungkapnya. 

Kecelakaan ini ditangani Satlantas Polres Mojokerto. Polisi telah melakukan olah TKP dan menggali keterangan para saksi. 

Kasatlantas Polres Mojokerto Kota AKP Sudirman menyampaikan, kecelakaan yang melibatkan 4 kendaraan ini mengakibatkan 1 orang meninggal dunia. Sementara, 3 lainnya mengalami luka-luka. Saat ini mereka telah dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Wahidin Sudiro Husodo. 

“Terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Bypass yang melibatkan empat kendaaraan. korban meningal dunia satu sopir dari mobil Nisaan. Dan tiga (korban) lainya dibawah ke rumah sakit,” ungkapnya.

Ia membenarkan jika kecelakaan tersebut terjadi berawal dari mobil Nisaan yang melintas dari arah selatan. Berdasarkan keterangan yang diperoleh, mobil Nisaan itu melaju terlalu ke kanan. Tetapi, belum diketahui penyebabnya.

“Bermula dari kendaraan Nissan dari arah selatan. Tepatnya di depan Kejaksaan Negeri Kota Mojokerto dia mengambil terlalu kanan. Nanti kita dalami lagi apa penyebabnya. Dia berputar 108 derajat lalu berbenturan dengan kendaraan yang berjalan didepannya. Dari utara ke selatan datang kendaraan Truk Box , tiba-tiba mengerem dan jatuh. Kemudian menyenggol Pikap. Pikap itu sudah berhenti,” terangnya.