Jaga Amanah Masyarakat, Mas Dhito Ancam Mutasi Kepala OPD yang Tak Becus
- Viva Jatim/Madchan Jazuli
Kediri, VIVA Jatim – Periode kedua kepemimpinan Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana tidak main-main dalam menjalankan amanah. Beliau menegaskan bakal membuat kontrak kinerja dengan setiap kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kabupaten Kediri.
Mas Dhito sapaan akrab beliau mengatakan apabila kepala OPD tidak bisa menjalankan tugasnya sesuai kontrak kinerja, maka pihaknya tidak tanggung-tanggung akan melakukan mutasi jabatan.
"Jika tidak bisa menyelesaikan, maka jangan harap menjadi kepala OPD di periode berikutnya. Memang konsekuensinya dimutasi," ujar Mas Dhito, Selasa, 11 Maret 2025.
Bupati muda berusia 32 tahun membeberkan kontrak kinerja tersebut berisikan dokumen yang memuat penugasan dan target yang harus dicapai jajaran OPD. Target tersebut menjalankan program sesuai dengan indikator kinerja yang telah ditetapkan.
Dikatakannya, kontrak kinerja ini penting dalam meningkatkan akuntabilitas dan transparansi program pembangunan. Sehingga apa yang akan dilaksanakan oleh masing-masing OPD, termasuk di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kediri bisa terselesaikan sesuai target.
Beliau memberikan contoh di Dinas Perkim (Perumahan dan Kawasan Pemukiman) yang memiliki tanggung jawab menyelesaikan stadion dalam 5 tahun. Tahun pertama dengan anggaran sekian dan seterusnya.
"Mulai bangunan yang harus dikerjakan sekian sampai spesifikasinya seperti ini, itu selesai atau tidak," imbuhnya.