Keluarga SBY Serahkan 3 Ekor Sapi Kurban, Masing-Masing Berbobot 1 Ton

AHY seragkan 3 hewan kurban di Pacitan
Sumber :
  • Viva

Pacitan, VIVA Jatim – Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mewakili Keluarga Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyerahkan 3 ekor sapi. Masing sapi mencapai berat 1 ton.

AHY Ingatkan Hal Ini ke Prabowo Usai Bertemu Cak Imin Ketum PKB

3 sapi kurban milik keluarga SBY itu diserahkan ke Masjid Darul Falah, Pacitan, Jawa Timur, Kamis, 29 Juni 2023.

"Rasanya kami sangat berbahagia bisa menyalurkan hewan kurban untuk masyarakat Pacitan yang sangat kami cintai," kata AHY usai penyerahan hewan kurban di Masjid Darul Fallah. 

Menteri ATR/BPN Serahkan Sertifikat Tanah Rumah Peribadatan, Pj. Gubernur Adhy: Langkah Strategis!

AHY mengatakan tambahan tiga ekor hewan kurban itu diharapkan bisa menambah solidaritas sosial di tengah suasana perayaan Idul Adha di Pacitan.

AHY yang ikut menunaikan ibadah Salat Idul Adha bersama istri, Annisa Pohan menyelipkan pesan kebaikan untuk masyarakat Pacitan maupun seluruh masyarakat Indonesia agar senantiasa diberi kemaslahatan dan keberkahan. 

Demi Wujudkan Rasa Aman dalam Peribadatan, AHY Berikan Kepastian Hukum beberapa Rumah Ibadah

"Saya juga berdoa semoga bupati dan semua yang memegang amanah memimpin Pacitan sehat dan memimpin Pacitan memajukan kabupaten yang dibanggakan benar-benar diberkahi,” sambung AHY.

Bantuan hewan kurban itu pun disambut baik oleh pengurus takmir maupun masyarakat Pacitan. 

Halaman Selanjutnya
img_title