Air Sumur Warga Tempurejo Kediri Bercampur Minyak, 14 Keluarga Terdampak

Sulastri, salah satu warga terdampak air tercemar di Kota Kediri.
Sumber :
  • Viva Jatim/Madchan Jazuli

Kediri, VIVA JatimAir sumur milik belasan warga Kelurahan Tempurejo Kecamatan Pesantren Kota Kediri tercemar. Ada 14 kepala keluarga yang terdampak sumber air tercemar itu sejak Jumat, 8 September 2023 lalu.

Club A380, Klubnya Para Ortu Dampingi Anak agar Lolos Seleksi PTN

Salah satu warga, Sulastri (58) mengungkapkan bahwa mulai merasa aneh saat menimba air yang berubah menjadi pekat. Usai mengecek dan menghirup air tersebut terasa menyengat seperti bercampur minyak.

"Jumat pukul 4 sore terus saya biarkan, tapi di hidung menyengat. Lalu pukul 8 tidak kuat, di tenggorokan tidak enak dan berwarna hitam, saya lapor ke Pak RT," kata Sulastri kepada VIVA Jatim, Senin, 11 September 2023.

Peneliti ITS Surabaya Sebut Gempa Tuban Akibat Sesar Aktif di Laut Jawa

Nenek yang berdomisili di RT 05 RW 02 Kelurahan Tempurejo ini mengaku sudah hampir sebulan mulai terasa. Namun yang paling parah terjadi hari Jumat lalu.

Menurutnya, untuk memenuhi kebutuhan air bersih, ia masih saja menggunakan air bercampur minyak tersebut untuk mencuci baju. Karena jika baju sudah kering, akan mengering air bercampur minyak.

Kemenag Ungkap 1.200 Pesantren di Jawa Timur Belum Kantongi Izin Operasional

Sementara, untuk kebutuhan minum sehari-hari, Sulastri memilih membeli air galon isi ulang seharga 5 ribu. Namun jika benar-benar kepepet, ia memaksa untuk memasak air tersebut.

"Kalau airnya kehabisan, nekat (memasak) ini. Masih tetap dipakai, jika airnya bening," pungkasnya.

Halaman Selanjutnya
img_title