Deretan Mobil Mewah Milik Sahat Simanjuntak yang di OTT KPK
- Istimewa
Jatim – Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan tim antirasuah heboh di media sosial. Setelah menyeret Sahat Tua Simanjuntak sebagai tersangka kasus korupsi dana hibah, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga menggeledah seluruh ruangan DPRD Jawa Timur. Bahkan Kantor Pemprov Jatim juga tak luput dari incaran KPK.
Terlepas dari semua itu, Sahat Tua Simanjuntak, politisi Partai Golkar ini ternyata memiliki kekayaan yang cukup tinggi. Berdasarkan informasi resmi yang rilis KPK, dikutip dari Viva Otomotif, pada tahun 2020 lalu harta kekayaannya mencapai Rp10,7 miliar. Terdiri dari tanah, bangunan dan kendaraan pribadi.
Menurut pengakuan Sahat, dirinya memiliki tiga mobil pribadi yang terbilang cukup mewah. Diantaranya, pertama Toyota Vellfire rakitan 2015 yang masuk ke dalam segmen Multi Purpose Vehicle dan harganya Rp600 juta.
Mobil tersebut ada kemiripan dengan mobil Alphard. Dan dalam kondisi baru banderolnya bisa mencapai Rp1,3 miliaran on the road DKI Jakarta.
Alphard maupun Vellfire kerap menjadi andalan para pejabat hingga selebriti. Sebagai alat transportasi sehari-hari yang secara model bisa diandalkan. Selain dilengkapi dengan jok yang nyaman, ruang interiornya juga sangat lega sehingga bisa dimanfaatkan untuk membawa banyak barang pribadi.
Mobil kedua milik Sahat yakni Toyota Voxy, yang juga masuk ke dalam kategori MPV dan merupakan versi murah dari Alphard. Dalam kondisi baru harganya Rp579 jutaan on the road DKI Jakarta. Namun milik Sahat ini rakitan tahun 2018 seharga Rp430 juta.
Meski tak semewah Alphard atau Vellfire, namun bagian kabin dari Voxy terbilang nyaman dengan hadirnya captain seat dan pintu geser elektrik.