Ini 7 Manfaat Minyak Jintan Hitam yang Perlu Anda Tahu

Ilustrasi Minyak Jinten Hitam
Sumber :
  • IST

4. Meredakan Peradangan

Minyak jintan hitam bersifat antiperadangan, sehingga mampu mengatasi berbagai penyakit yang disebabkan oleh peradangan, seperti penyakit jantung, penyakit alzheimer, penyakit parkinson, rheumatoid arthritis, dan osteoarthritis. Penelitian juga menunjukkan bahwa minyak ini dapat digunakan sebagai pereda nyeri.

5. Menurunkan Berat Badan

Mengonsumsi minyak jintan hitam yang diimbangi dengan pola makan sehat dan olahraga teratur diketahui dapat membantu menurunkan berat badan dan mengurangi lingkar pinggang. Selain itu, minyak jintan hitam juga mampu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

6. Mempercepat Penyembuhan Luka

Mengoleskan minyak jintan hitam pada kulit yang luka diketahui dapat mempercepat proses penyembuhan. Minyak jintan hitam mengandung thymoquinone yang mampu merangsang pertumbuhan jaringan dan membuat luka sembuh lebih cepat.

Anda bisa menggunakan minyak jintan hitam untuk mengobati luka bakar, bekas operasi, maupun luka diabetes.