Pengangguran di Surabaya Turun, Eri Cahyadi: Berarti APBD Berhasil

Eri Cahyadi bertemu Wamenaker bahas program padat karya
Sumber :
  • IST/Viva Jatim

Jatim – Setelah pandemi Covid-19 mulai reda, Pemkot Surabaya gencar melakukan penguatan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), pemulihan wisata, dan memperbanyak padat karya untuk mengurangi kemiskinan dan pengangguran. Hasilnya?

 

“Alhamdulillah angka pengangguran di Kota Surabaya benar-benar turun sekitar 2 persen,” tegas Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, Jumat 18 November 2022.

 

Menurutnya, penurunan angka pengangguran itu berdasarkan laporan BPS Kota Surabaya pada triwulan 2 Tahun 2022, yang menunjukkan bahwa tingkat pengangguran terbuka (TPT) menurun 2 persen, tepatnya di angka 7,62 persen.

 

Sebelumnya, angka TPT itu naik drastis pada 2019 di angka 5,76 persen. Kemudian, pada saat pandemi Covid-19 di 2020 meningkat menjadi 9,79 persen. Selanjutnya, di 2021 angkanya menjadi 9,68 persen, dan akhirnya turun menjadi 7,62 persen di triwulan kedua Tahun 2022.