Petahana Mas Dhito Tak Dapat Rekom NasDem: Demokrasi Berjalan Tak Sepihak

Mas Dhito petahana selepas di DPD PAN Kediri.
Sumber :
  • Viva Jatim/Madchan Jazuli

Dalam memilih Calon Wakil Bupati Mas Dhito masih akan melihat dinamika ke depan. Beberapa pertimbangan yang dilakukan akan meminta pertimbangan dari beberapa pihak.

"Tokoh agama, para masyayikh, poro alim ulama, poro gawagis, tokoh masyarakat dan para ketua-ketua partai untuk menentukan wakil bupati," terangnya.

Bupati muda 31 tahun ini ditanya optimisme kemenangan di Pilkada 2024, ia tetap mengembalikan sepenuhnya kepada masyarakat. Menurutnya, masyarakat memiliki kacamata tersendiri dalam menilai kinerja calon pemimpin. 

Selanjutnya, terkait harapan jatuhnya rekomendasi DPD PAN kepada dirinya, Bupati Dhito kembali menyerahkan semua keputusan kepada partai berlambang matahari putih itu. Selain PAN, lanjutnya, pihaknya terus menjalin komunikasi dengan semua partai untuk kesiapan Pilkada 2024 ini. 

"Ya monggo nanti itu keputusannya (rekomendasi) ada di PAN, saya ini menunggu saja sifatnya. Kami akan komunikasi dengan semuanya, bahwa keputusan ada di ketua umum dan Bappilunya setiap partai," ulasnya. 

Sementara, usai menerima formulir pendaftaran dari Bupati Dhito, Ketua DPD PAN Kabupaten Kediri, Widyo Harsono memberikan kode positif dukungan kepada anak Sekretaris Kabinet, Pramono Anung ini

Harsono menjelaskan bahwa DPD PAN Kabupaten Kediri terus melakukan komunikasi intens dengan DPC PDI Perjuangan dan Bupati Dhito. Dirinya menilai, selama tiga tahun menjabat, bupati yang berasal dari partai berlambang banteng ini menunjukkan kinerja positif.