Wakil Ketua NU Jatim Angkat Bicara Soal Maraknya Kasus Korupsi

KH Abdussalam Shohib, Wakil Ketua PWNU Jawa Timur
Sumber :
  • Istimewa

“Yang justru lebih penting sekarang adalah bagaimana KPK bisa lebih fokus kepada pencegahan dan turut memperjuangkan biaya politik yang wajar,” pintanya.

Kepada para oknum pejabat publik yang terbukti melakukan tindak pidana korupsi, Gus Salam meminta agar disanksi tegas dan setimpal. Sehingga ada efek jera yang bisa dirasakan oleh pelaku. Juga yang tak kalah penting adalah juga melibatkan masyarakat agar sadar bahwa budaya korupsi sangat berbahaya untuk bangsa dan negara. 

“Mereka harus diberi sanksi yang tegas dan setimpal. Kemudian untuk pencegahannya, KPK juga harus melibatkan peran aktif masyarakat agar mereka tahu dan sadar bahwa budaya korups sangat berbahaya,” pungkasnya.