Pilkada Gresik 2024: Pasangan Yani - Alif Nomer Urut 1 Lawan Kotak Kosong

Pasangan Cabup Gresik Fandi Akhmad Yani dan Cawabup Gresik dr Asluchul Alif dapat nomer urut 1.
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

Dalam sambutannya Cabup Gresik Fandi Akhmad Yani mengaku sangat bersyukur telah ditetapkan menjadi calon dan mendapatkan nomor urut 1.

"Kami berdua memohon doa kepada seluruh masyarakat Kabupaten Gresik. Semoga kami mendapat kemudahan dan kelancaran serta memberikan manfaat kepada masyarakat Kabupaten Gresik," ujarnya.

Dalam kesempatan ini, pihaknya menyampaikan visi dan misi pembangunan untuk Gresik yang akan datang dengan tema Gresik maju yang berkelanjutan.

"Kami mengangkat tema pembangunan Gresik maju yang berkelanjutan sebagai pusat pertumbuhan ekonomi untuk kesejahteraan masyarakat," terangnya.

Ia berharap pembangunan berkelanjutan mudah-mudahan bisa dilaksanakan di Kabupaten Gresik. Misal seperti pendidikan, kesehatan, insfratruktur dan jaminan sosial.

"Mulai sektor pendidikan, kesehatan infrastruktur, jaminan sosial dan lainnya semoga bisa kami sampaikan 60 hari ke depan dalam masa kampanye," ungkap pria yang akrab di sapa Gus Yani itu.

Karena itu, pada saat pemilihan, mengajak masyarakat untuk hadir ke TPS pada Pilkada 27 November mendatang.