Mas Dhito Janji Siapkan Perda untuk Atur Battle Sound Horeg di Kediri

Mas Dhito dalam Event Battle Sound Horeg di Kabupaten Kediri
Sumber :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim

Kediri, VIVA Jatim –Event Battle Sound Horeg di Kabupaten Kediri baru-baru ini berhasil menarik ribuan pengunjung. Kehadiran Calon Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, semakin menambah daya tarik acara tersebut.

Mas Dhito, panggilan akrabnya, mengungkapkan rencana untuk mengatur regulasi terkait sound horeg melalui peraturan daerah (Perda) jika terpilih.

Acara yang digelar di sekitar Bandara Dhoho Kediri, tepatnya di Desa Grogol, Kecamatan Grogol, ini diikuti oleh 25 rental sound dengan ketentuan penggunaan 12 subwoofer. Mas Dhito menyoroti pentingnya pengaturan lokasi untuk acara Battle Sound Horeg demi kenyamanan masyarakat dan meminimalkan potensi gangguan keamanan.

"Lokasi acara seperti ini perlu diatur dengan baik, dan akan kami kaji dalam Perda agar ada payung hukum untuk pelaksanaannya," ujar Mas Dhito, dikutip oleh VIVA Jatim, Senin, 11 November 2024.

Menurut Mas Dhito, jika acara sound horeg dapat mempererat persatuan masyarakat, maka pemerintah perlu mewadahi dengan cara yang tepat. Ia juga meminta agar kedepan pembukaan acara Battle Sound Horeg selalu diawali dengan lagu kebangsaan "Indonesia Raya" dan "Bagimu Negeri" untuk menanamkan rasa cinta tanah air.

"Mudah-mudahan sound horeg ke depannya bisa tetap ada tanpa terjadi disrupsi budaya,”tambahnya.

Senada, Ketua Sedulur Sound Balap Kediri (SBBK), Karyadi, menyampaikan apresiasi atas dukungan Mas Dhito. Menurutnya, dukungan ini sangat berarti bagi eksistensi komunitas sound horeg di Kabupaten Kediri, termasuk melalui acara Battle Sound Horeg yang menjadi bagian dari perayaan ulang tahun pertama SBBK. Acara ini sekaligus menjadi momen kebangkitan setelah sempat vakum beberapa tahun.