Program Pendidikan dan Kesehatan Gratis Risma Didukung Gus Huda Jember
- A Toriq A/Viva Jatim
Surabaya, VIVA Jatim – Calon Gubernur Jatim nomor urut 3 Tri Rismaharini berkomitmen akan memberikan program pendidikan gratis dan kesehatan, khususnya untuk masyarakat tidak mampu, akan menjadi prioritasnya jika diberi amanah memimpin Provinsi Jatim.
Dia menyatakan komitmennya untuk memperluas akses Universal Health Coverage (UHC) hingga ke pelosok Jawa Timur.
"Infrastruktur kesehatan dan pendidikan harus bisa dirasakan semua masyarakat. Tidak ada lagi yang kesulitan mendapatkan layanan kesehatan atau pendidikan hanya karena faktor ekonomi," kata Risma saat berkunjung ke Pondok Pesantren Nur Hidayah, Dukuh Dempok, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember, Jumat 22 November 2024.
Sebagai langkah inovatif, Risma juga mencanangkan program “kantor keliling” untuk mendekatkan pemerintah kepada masyarakat.
Mantan Mensos RI itu menegaskan kesiapannya akan turun langsung ke berbagai daerah untuk menyelesaikan persoalan di tempat, tanpa birokrasi yang berbelit.
“Kita akan keliling ke seluruh Jawa Timur, tidak hanya ngantor di Surabaya. Kalau ada masalah, langsung kita selesaikan bersama di lapangan,” ungkapnya.
Dia pun membeber komitmennya untuk memperkuat sinergi antara budaya, pariwisata, dan ekonomi rakyat melalui program-program inovatif.