MenPANRB: Instansi Bisa Mulai Angkat CASN 2024 pada April 2025

Ilustrasi Pelantikan ASN PPPK.
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya, VIVA JatimMenteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini menyatakan bahwa instansi yang telah siap dapat mulai mengangkat Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024 pada April 2025.

“Biasanya dalam proses penyelesaian CASN terdapat waktu tunggu, dan kali ini sudah kami percepat. Jadi, nantinya masing-masing instansi akan melakukan pemanggilan kepada calon ASN,” ujar Rini dalam konferensi pers di Kantor Kementerian PANRB, Jakarta, Senin 17 Maret 2025.

Rini menambahkan bahwa jika suatu instansi telah benar-benar siap, mereka dapat langsung melakukan pengangkatan pada April 2025 tanpa kendala. Namun, jika belum siap, instansi dapat terlebih dahulu memanggil calon ASN untuk mengikuti orientasi.

Sebelumnya, Presiden RI Prabowo Subianto menginstruksikan percepatan pengangkatan CPNS 2024 agar selesai pada Juni 2025, sedangkan pengangkatan PPPK ditargetkan rampung pada Oktober 2025.

“Maka sesuai arahan Presiden, beliau telah menyetujui percepatan pengangkatan CASN. Untuk CPNS ditargetkan selesai paling lambat Juni 2025, sedangkan PPPK harus selesai paling lambat Oktober 2025,” ujar Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi dalam kesempatan yang sama.

Presiden Prabowo juga menginstruksikan agar dilakukan analisis dan simulasi dengan mempertimbangkan kesiapan masing-masing instansi dalam memenuhi persyaratan, sehingga pengangkatan dapat berjalan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.