Jelang Indonesia Lawan Jepang, Bagaimana Kondisi Rumput GBK Terbaru?

Stadion GBK
Sumber :
  • Viva.co.id

Jakarta, VIVA Jatim-Jelang Indonesia menghadapi Jepang dalam pertandingan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, kondisi rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta terus dipantau. Pasalnya, dalam beberapa pertandingan terakhir, rumput stadion mendapatkan sorotan yang dianggap tidak bagus.

Gresik United Pertajam Lini Depan Jelang Derby Jatim Lawan Persela

Laga melawan Jepang akan berlangsung pada Jumat, 15 November 2024. Jepang merupakan lawan terberat di Grup C dan kini menduduki posisi puncak klasemen sementara dengan nilai 10 poin. Sementara Indonesia ada di urutan kelima dengan nilai tiga poin.

Ketua Umum PSSI mengecek langsung kondisi rumput Stadion GBK, Jumat, 8 November 2024. Dan ia mengaku kondisi rumput yang terbaik dibandingkan kondisi-kondisi sebelumnya.

94,5 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Erick Thohir sebagai Ketum PSSI

"Sekarang tinggal GBK menjaga konsistensi, itu tak mudah," ujarnya.

Mantan Presiden Inter Milan ini juga mengecek tambahan CCTV untuk menjamin keamanan dan kenyamanan suporter. Menurutnya terdapat 103 CCTV tambahan yang dipasang oleh pihak SUGBK yang dilengkapi dengan rekam wajah.

Tepat di Hari Pahlawan, Timnas Indonesia bakal Dikumpulkan, Ada Apa?

Karenanya Erick berterimakasih kepada pihak SUGBK yang membuat kondisi lapangan sangat baik. Ia juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang ikut berpartisipasi meningkatkan standar dalam menyelenggarakan even internasional.

Erick menambahkan, isu keselamatan akan jadi prioritas. Ia menegaskan kenyamanan juga selalu menjadi perhatian utama karena timnas Indonesia saat ini sudah naik kelas.

Halaman Selanjutnya
img_title