Intip Pesona Wisata Dermaga Cinta, Bisa Melihat Selat Bali

Ilustrasi Dermaga CInta Banyuwangi
Sumber :
  • IST/Jatim Viva

JatimDestinasi pantai menjadi salah satu incaran pemudik yang berada di kampung halaman. Apalagi mereka yang sedang jenuh berada di kota metpolitan yang penuh dengan hiruk pikuk dan membutuhkan tempat refresing nyaman dan menentramkan. 

Buruan Pesan! 48 Ribu Lebih Tiket KAI Daop 8 Ludes Terjual untuk Libur Nataru

Viva Jatim rekomendasikan bagi yang sedang melintasi Kabupaten Banyuwangi untuk singgah di wisata Dermaga Cinta Banyuwangi. Dari wisata dermaga cinta banyuwangi ini wisatawan bisa melihat selat bali Kabupaten Banyuwangi Jawa timur. Di dermaga cinta ini  terdapat pintu yang bisa jadi objek untuk berfoto sambil melihat pemandangan selat bali. 

Foto foto yang dihasilkan pasti keran dengan latar selat bali. Sangat cocok untuk jadi foto Intagramable atau Pre wedding. Yang menarik tentu karena selain ada pemandangan selat bali, pintu ini menjadi salah satu penghias ketika senja tiba di waktu sore. 

Peserta BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Gresik Tercover 52,5 Persen

Maka tidak heran jika dermaga cinta memang wisata terfavorit yang cocok untuk mencari spot Instagramable di Banyuwangi. Lokasi dermaga cinta terletak di pantai Waru Doyong Desa Bulusan kecamatan Kalipuro Kabupaten Banyuwangi Jawa timur. 

Tempat dermaga cinta masih segaris dengan Watu Dodol dan sejumlah pantai terkenal lain di Sunrise of Java. Posisinya berhadap langsung dengan Selat Bali.

Kalahkan TNI AL di Final, Petrokimia Gresik Juara Livoli 2024

Dermaga cinta ini menjadi  tempat cantik di Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi. Posisinya berada tak jauh dari Pelabuhan Ketapang. Dengan pemandangan indah yang ditawarkan, tempat ini benar-benar pantang dilewatkan jika kalian sedang berlibur ke Kabupaten Banyuwangi Jawa timur. 

Dermaga Cinta berjarak sekitar 2,5 km di selatan Pelabuhan Ketapang. Cukup berjalan kaki lima menit, bakal sudah sampai di tujuan. 

Dermaga cinta juga mudah ditemukan. Kalian tinggal melewati Gang Lestari di belakang Hotel Ketapang Indah. dermaga cinta cocok buat  lokasi hunting foto di Banyuwangi. dermaga cinta bisa jadi salah satu pilihan.

Tempatnya berada tak jauh dari dari pusat Kabupaten Banyuwangi, membuatnya selalu jadi primadona bagi para pendamba konten Instagenic. Keberadaannya sangat populer di kalangan anak muda dan wisatawan. Pemandangan yang disuguhkan di sini sebenarnya tak beda jauh dibanding pantai di sekitarnya. 

Namun satu yang membuatnya berbeda adalah spot foto unik berbentuk pintu. Tak heran jika foto-foto yang dihasilkan di sini selalu kelihatan menarik. Dermaga cinta sangat rekomendasi bagi anda yang kebetulan  kekurangan konten untuk sosial media bisa coba berfoto dengan latar belakang Instagenic ini.