Kecerdasan Buatan Dinilai bakal Jadikan Manusia seperti Sampah
- Istimewa
Jatim – Kemajuan teknologi informasi sudah tak bisa dibendung. Segala inovasi terbarukan terus dikembangkan dari segala sektor. Kini, yang tengah menjadi sorotan umat manusia di muka bumi adalah kehadiran Kecerdasan Buatan atau Artificial Intelligence (AI).
Sesuai dengan namanya, kecerdasan buatan mampu menyuguhkan ragam informasi dan edukasi tentang banyak hal. Membantu manusia dengan mudah mengetahui dan mencari apapun tanpa harus berusaha payah.
Kendati demikian, kehadiran Kecerdasan Buatan atau AI ini juga dinilai akan memberikan dampak negatif dalam kehidupan manusia di muka bumi. Ia dinilai berbahaya dan akan melumpuhkan peran manusia. Pada gilirannya juga akan menjadikan manusia seperti sampah.
Hal ini diungkapkan Mo Gawdat, mantan Chief Business Officer di R&D wing X milik Google. Bahkan menurutnya bisa mengambil alih pesawat tak berawak milik militer untuk memusnahkan manusia. Sebab teknologi tersebut memiliki kekuatan untuk mencintai atau menghancurkan manusia seperti lalat.
Dia adalah staf kedua di raksasa pencarian yang memperingatkan tentang kekuatan AI dalam beberapa minggu, setelah Godfather of Artificial Intelligence Geoffrey Hinton mengundurkan diri, mengeluarkan peringatannya sendiri yang mengerikan tentang masa depan AI kita.
Di Google X, Gawdat menganggap AI yang mereka buat sebagai 'anak-anaknya', tetapi sekarang dia menyesal telah menjadi orang tua, dikutip dari VIVA, Sabtu, 20 Mei 2023.
"Saya telah tinggal di antara mesin-mesin itu. Saya tahu betapa cerdasnya mereka,” kata Gawdat kepada podcaster Dan Murray Serter. Dia bahkan berharap tidak pernah memulainya.