Tari Gandrung Makin Mendunia, 12 Pelajar Banyuwangi Tampil di London

12 pelajar Banyuwangi menampilkan Tari Gandrung di London
Sumber :
  • IST/Viva Jatim

JatimTari Gandrung makin mendapat tempat di hati masyarakat internasional. Kali ini, tarian khas Banyuwangi itu tampil di ajang Experience Indonesia yang digelar di London, Inggris pada 6-9 November 2022.

Adventure Land Romokalisari Surabaya Diminati Pelancong, Omzet Pedagang Capai Jutaan Rupiah

Dan yang mendapat kehormatan tampil di “Indonesian Day Show” yang digelar di Vinegar Yard pada Minggu malam (6/11/2022) adalah 12 siswa SMA Negeri 1 Rogojampi Taruna Budaya, Banyuwangi yang terdiri dari penari, penabuh gamelan, dan sinden. Tampak hadir pula Menteri Pariwisata, Sandiaga S Uno.

Di penampilan perdananya, para seniman muda Banyuwangi ini menampilkan Tari Gandrung Kembang Menur dan Kembang Pesisiran. Penampilan atraktif para seniman belia ini pun menuai decak kagum para penonton. 

Tradisi Akhir Ramadan, Kontes Bandeng Kawak Gresik 2024 Dimenangkan Ikan Seberat 13,1 Kg

“Saya sangat menikmati tarian dan musiknya. Sangat otentik sekali budaya Indonesia ini,” kata salah satu penonton setempat di acara tersebut, dikutip dari rilis Humas Pemkab Banyuwangi. 

Banyuwangi mendapat undangan khusus dari Kementerian Luar Negeri untuk mengisi Experience Indonesia di London.

Bagikan Voucher Takjil Gratis, PWRI Sumenep Dukung Bupati Fauzi Hidupkan Pelaku UMKM saat Ramadan

Acara ini, merupakan kegiatan tahunan KBRI London sebagai forum promosi Indonesia melalui keunggulan UMKM, kuliner, potensi ekonomi, serta seni budaya, sekaligus membuka potensi kerja sama Indonesia-Inggris di sektor pariwisata, investasi, dan perdagangan.

Baca juga: Tari Gandrung Main di Taiwan, 3 Mahasiswa Tampil di HUT ke-103 NCHU

Halaman Selanjutnya
img_title