Pj Gubernur Adhy Raih Penghargaan Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik Nasional

Pj. Gubernur Adhy Terima Penghargaan Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik Nasional di Baznas Awards 2024
Sumber :
  • Nur Faishal/Dok.Humas Pemprov Jatim

Adhy mengatakan, satu dari lima program unggulan Baznas Jatim diselaraskan dengan sembilan program Nawa Bhakti Satya, salah satunya Jatim Sejahtera. 

Khofifah Pastikan Mudik 2025 Lancar, DPRD Jatim Notice Jalanan Rusak di 1.190 Titik Butuh Perbaikan

Jatim Sejahtera, kata Adhy, bergerak di bidang ekonomi yang terdiri dari bantuan alat kerja dan bantuan permodalan bagi pengusaha ultra mikro dengan total anggaran yang dikeluarkan selama tahun 2023 senilai Rp2,6 miliar.

"Diberikan berupa alat kerja dan tambahan modal. Mustahik hanya memiliki hak guna atas alat kerja yang dibantukan dan apabila tidak dipakai alat kerja akan dialihkan kepada mustahik lain," jelasnya. 

Gubernur Khofifah Bersama Forkopimda Mantapkan Persiapan Mudik Lebaran 2025 di Jatim

Lebih lanjut, pemberian bantuan santunan berupa uang bagi dhuafa sebatang kara yang tidak memiliki potensi ekonomi dan potensi penghasilan. Masing-masing fakir golongan tidak bisa beraktivitas senilai Rp600.000 dan fakir golongan bisa beraktivitas senilai Rp400.000. 

"Kriterianya, status kondisi janda/duda/sebatang kara, tidak punya anak atau tidak ada yang menanggung, usia lansia (60 tahun) atau cacat, fisik renta atau tidak mampu bekerja dan tidak memiliki sumber nafkah atau makan," urainya. 

Gubernur Khofifah Optimis Koperasi Desa Merah Putih Mampu Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Adhy berharap kesadaran berzakat serta pengelolaannya terus meningkat, sehingga pemberian dan penerimaan zakat berjalan seiring seirama, semakin produktif utamanya untuk mereka yang membutuhkan.  

"Mereka yang sebelumnya sebagai penerima zakat (mustahik) ke depan berubah menjadi orang yang wajib mengeluarkan zakat (muzakki). Dengan begitu, cita-cita mengentaskan kemiskinan perlahan-lahan dapat diwujudkan," tegasnya. 

Halaman Selanjutnya
img_title