Penetapan Pemenang Pilpres 2024, 4 Ribu Lebih Personel Disiagakan

Pengamana Penetapan Pemenang Pilpres 2024
Sumber :
  • Viva.co.id

Jakarta, VIVA Jatim – Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) bakal menggelar penetapan pemenang Pilpres 2024. Hal itu menyusul Keputusan Mahkamah Konsitusi (MK) yang menolak gugatan pasangan calon nomor urut 01 dan 03. Penetapan akan berlangsung hari ini, Rabu, 24 April 2024 di Kantor KPU.

PDI Perjuangan Jatim Sambut Positif Putusan MK tentang Netralitas TNI/Polri dalam Pilkada

Ribuan personel dikerahkan guna mengamankan kegiatan tersebut. Hal itu diungkap Kapolres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Besar Polisi Susatyo Purnomo Condro. Adapun ribuan aparat itu merupakan gabungan dari TNI, Polri, dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Pengamanan di KPU ada sebanyak 4.266 personel," ujarnya, Rabu, 24 April 2024.

Hasto Support Risma-Gus Hans, Hadiri Langsung Debat Pilgub Jatim

Mantan Kapolsek Metro Gambir itu menyebut, pihaknya pun menutup jalan di depan kantor KPU buntut adanya kegiatan tersebut. Masyarakat yang bakal melakukan aktivitas di sekitar lokasi dimimta untuk mencari jalan alternatif.

"(Jalan) Di Depan KPU ditutup," katanya.

KPU Sumenep Target Partisipasi Masyarakat Capai 80 Persen di Pilkada 2024

Untuk diketahui, kegiatan tersebut bakal dimulai pukul 10.00 WIB, pagi. Anggota KPU RI Idham Holik mengatakan penetapan pasangan presiden dan wakil presiden terpilih paling lambat 3 hari setelah pembacaan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai perselisihan hasil pemilu sesuai dengan Pasal 4 Peraturan KPU (PKPU) Nomor 6 Tahun 2024.

Dia menjelaskan penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagaimana pembacaan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) pada Senin, 22 April 2024 yang menolak seluruh permohonan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md dalam sidang perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024.

Halaman Selanjutnya
img_title