Halal Bihalal dan Musda IKA SKMA Jatim, Pj Gubernur Adhy Tegaskan Komitmen Soal Hutan

Halal Bihalal dan Musda IKA SKMA Jatim.
Sumber :
  • Nur Faishal/Dok. Humas Pemprov Jatim

Surabaya, VIVA Jatim –Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menghadiri Halal Bihalal dan Musyawarah Daerah (Musda) Ikatan Alumni Sekolah Kehutanan Menengah Atas (IKA SKMA) di Harris Hotel Surabaya, Minggu 28 April 2024.

Khofifah Buka Kampoeng Kreasi 2025 di Surabaya: Inovasi Produk dan Kreativitas Beri Nilai Tambah

Dalam sambutannya, Adhy menyampaikan bahwa Pemprov Jatim berkomitmen terhadap pelestarian hutan. Terbukti pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Jatim tahun 2026-2030, yang memasukan Green Economic sebagai salah satu program prioritas. 

"Saat ini isu yang paling strategis berkaitan dengan lingkungan yang sehat, lingkungan yang hijau atau green ekonomi. Itu sangat penting ke depan," ujarnya.

Pemprov Jatim Segera Bangun Hunian Tetap Warga Terdampak Longsor Trenggalek

"Jatim telah memulai itu semua. Kita terus berupaya agar emisi gas buang dikurangi. Mengurangi efek rumah kaca, dengan merawat dan melestarikan hutan," tambah Adhy.

Dari sektor kehutanan,  Adhy menyebut bahwa Jatim memiliki setidaknya 1,36 juta hektare hutan. Jumlah tersebut setara dengan 28 persen wilayah Jatim. 

Tinjau Pengungsian, Khofifah Siapkan Relokasi Hunian Korban Tanah Longsor Trenggalek

Untuk menjaga dan melestarikan hutan yang ada, Pemprov Jatim berkoordinasi dengan sejumlah stakeholders mulai dari dinas kehutanan, Lembaga Masyrakat Desa Hutan (LMDH), Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) hingga Polisi Kehutanan (Polhut). 

Hal ini dinilainya sangat penting, mengingat banyak peristiwa kebakaran hutan dan pembalakan liar yang acap kali terjadi, seperti kasus kebakaran di Bromo. 

Halaman Selanjutnya
img_title