Besok, Ribuan Barong bakal Ramaikan Hari Jadi Kabupaten Kediri

Mas Dhito bersama pelaku Seni Barong
Sumber :
  • Madchan Jazuli/ Jatim Viva

"Peserta dari luar kota hampir separonya, ada dari Tangerang, Bandung, Jakarta, Sumatera bahkan Ambon juga mendaftarkan diri," tutur Ketua Panitia Hari Jadi Kabupaten Kediri Adi Suwignyo.

Bandara Dhoho Bakal Jadi Pendorong Ekonomi Kediri dan Sekitarnya

Pria yang juga Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kediri itu mengaku, meski target peserta telah terpenuhi dan pendaftaran telah ditutup, akan tetapi yang ingin partisipasi kegiatan terbilang banyak. 

"Walaupun pendaftaran telah kita tutup, namun (mereka) tetap kita tampung karena ingin ikut meramaikan," ungkapnya.

Mas Dhito Ajak Warga Doakan Prabowo-Gibran Diberi Kesehatan dan Kekuatan

Pemkab Kediri berharap kegiatan Festival 1000 Barong semakin membumikan kesenian tradisional warisan leluhur yang telah menjadi kekayaan daerah. Termasuk kepada masyarakat terutama generasi muda lebih tertarik. Terlebih, kesenian jaranan jowo kini telah diakui milik kesenian daerah asli Kabupaten Kediri.